Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian DDoS Dan Macam-Macam Softwerenya

  1. Pengertian DDoS
  2. DDoS Merupakan Singkata dari Distributed Deniel Of Service atau Bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai Penolakan Layanan secara Terdistribusi. DDoS adalah jenis serangan yang membanjiri lalu lintas jaringan internet pada Server, Sistem, atau Jaringan.

    Serangan ini merupakan Serangan Dunia Maya dimana pelaku berupaya membuat Mesin atau Sumber Daya Jaringan tidak tersedia bagi pengguna yang dituju dengan mengganggu layanan Host yang terhubung ke Internet untuk sementara atau tanpa batas.

    Biasanya, Serangan ini berlangsung lebih dari 24 jam dan sulit untuk diketahui. Bisa jadi kemungkinan komputer kalian adalah salah satu pasukan bot yang dikendalikan peretas dari jarak jauh. Satu-satunya tanda untuk mengetahuinya adalah terjadinya penurunan kinerja atau perangkat yang terlalu panas. Ini yang meyebabkan serangan DDoS sulit untuk di deteksi dan membedakan antara lalu lintas asli dan jahat.

  3. Lapisan Serangan DDoS
  4. 1. Serangan Lapisan Aplikasi (Serangan Layer 7)

    Serangan ini biasanya diukur dalam permintaan perdetik (RPS/Request Per Second). Serangan DDoS yang berusaha membebani server dengan mengirim sejumlah permintaan besar dan membutuhkan penanganan serta pemrosesan intensif. Sebagian besar Situs Web akan lumpuh di angka 50 - 100 RPS.

    2. Serangan Lapisan Jaringan (Serangan Layer 3-4)

    Serangan ini lebih di umpamakan dengan menyumbat lalu lintas internet pada jaringan. Berbagai serangan seperti padatnya lalu lintas UDP, SYN, hingga serangan amplifikasi DNS. pada teknik ini digunakan untuk mencegah orang lain mengakses server korban. Hal ini berakibat pada penangguhan akun dan biaya kelebihan pengunaan besar, dan biasanya di ukur dengan gigabit per detik (Gbps) atau paket perdetik (PPS). Infrastruktur jaringan akan mati total setelah melebihi 200 Gbps.

  5. Softwere Yang Sering Digunakan Untuk Melakukan Serangan DDoS
  6. Mari buat perumpamaan, Apa jadinya jika suatu tempat yang kapasitasnya hanya 100 Orang, Tiba-tiba di padati 1000 orang? Orang jadi sulit untuk masuk maupun keluar. dan bahkan semua aktivitas normal tidak bisa di lakukan didalam tempat tersebut. Begitulah serangan DDoS bekerja.

    Umumnya, Hacker Professional menggunakan metode khusus dengan Script rumit. Namun, betahngetik.com merekomedasikan softwere yang yang bisa digunakan untuk melakukan Serangan DDoS dengan mudah dan efektif.

    Sebetulnya ada banyak Serangan DDoS yang biasanya digunakan para Hacker, Namun tidak menjelaskan didalam Artikel ini. kali ini kami hanya menjelaskan Macam-Macam Softwerenya saja yang biasa dilakukan Oleh pemula.

    1. DDOSiM (Layer 7 DDoS Simulator)

    DDOSIM akan melakukan simulai serangan dengan membuat koneksi TCP penuh (SYN-SYN/ACK-ACK), Dengan memanfaatkan alamai IP secara acak. Softwere ini juga mampu melakukan similasi serangan DDoS terhadap server SMTP dengan membanjiri TCP secara random.

    2. DAVOSET (DDoS Attack Via Other Sites Execution Tool)

    Softwere ini merupakan alat penyerangan DDoS yang menggunakan sistem Zombie untuk mendistribusikan serangan ke berbagai sistem. Davoset ini bekerja menggunakan kerentanan Abuse of Functionality dan XML External Entites di suatu Situs dan Mengubahnya jadi Zombie yang bisa menyerang target.

    3. OWASP Switchblade

    Softwere ini di ciptakan untuk menguji ketangguhan Aplikasi atau Web dari serangan DDoS. Softwere ini ada 3 model, yaitu SSL Half-Open, HTTP Post, dan Slowloris yang bisa dipilih sesuai kebutuhannya.

    4. PYLORIS

    Softwere untuk serangan DDoS ini bekerja untuk menjaga jalur TCP tetap terbuka selama mungkin untuk mengurangi Bandwidth server. Selagi hal ini terjadi, tidak ada pengguna lain yang memungkinkan untuk masuk.

    5. ToR's Hammer

    Softwere penyerang DDoS ini bekerja melalui jaringan ToR untuk menyamarkan serangan dan juga membatasi proses migitasinya. Resiko menggunakan jalur ini adalah lambatnya jaringan yang ada, tapi cara ini cukup efektif.

    6. RUDY (R-U-Dead-Yet)

    Softwere DDoS ini bekerja dengan cara unik. Begitu menjalankan, Kamu akan dihadapkan pada pilihan untuk membanjiri target dengan request Post.

    7. UDP Flooder

    Softwere ini bekerja dengan cara membanjiri target dengan UDP. Kebanyakan yang menggunakan UDP adalah Game Online, Jadi UDP sangat efektif untuk menumbangkan Game Online.

    8. HULK (HTTP Unbearable Load King)

    Softwere ini bekerja untuk membuat suatu server kebingungan sehingga akan mengurangi kemampuanya dalam mengatasi serangan DDoS.

    9. HOIC (Hight Orbit Ion Canon)

    Softwere ini akan membanjiri HTTP dengan permintaan acak HTTP GET And Post. Uniknya, Hoic bisa digunakan untuk melakukan serangan DDoS ke 256 Domain bersamaan.

    10. LOIC (Low Orbit Ion Canon)

    Softwere ini yang paling populer digunakan untuk melakukan DDoS Softwere berbasis Windows ini efektif untuk mengirimkan banyak jumlah paket ICMP dan UDP ke target.

  7. Penutup
  8. Nah, Begitu saja artikel yang kami tulis tentang DDoS beserta Pengertian, Penjelasan, dan Macam-Macam Softwere nya, Namun kami merekomendasikan agar Pembaca tidak melakukan serangan DDoS, Karena DDoS tersebut di anggap Ilegal di berbagai negara di dunia. Misalnya di AS, DDoS dianggap sebagai kejahatan Federal dan dapat mengakibatkan hukuman hingga penjara. Dan sebagian besar negara Eropa, DDoS bisa mengakibatkan penangkapan oleh pihak berwenag serta berwajib.

Post a Comment for "Pengertian DDoS Dan Macam-Macam Softwerenya"